Tips Buka Usaha warung Kelontong Modal Kecil | infopreneur.id - INFO LOWONGAN KERJA

Tips Buka Usaha warung Kelontong Modal Kecil | infopreneur.id

 


Tips Buka Usaha Kelontong Modal Kecil

Toko kelontong atau minimarket adalah toko kecil yang bersifat lokal dan menjual banyak barang kebutuhan misalnya seperti camilan atau makanan ringan, toko sembako modern, peralatan mandi, sabun cuci, beras, tepung-tepungan, rokok, sayur-sayuran, dan masih banyak lagi. Toko ini biasanya ditemukan di wilayah pemukiman padat penduduk.

Biasanya juga mereka masih bersifat tradisional karena dikelola oleh perorangan dengan modal yang tidaklah banyak. Pada toko ini pembeli belum dapat mengambil barang belanjaan sendiri sebab rak masih belum modern dan cuma dijadikan untuk pembatas di antara pembeli dan penjual.

Usaha kelontong modal kecil
Usaha kelontong modal kecil

Berikut ini adalah penjelasan mengenai apa saja tips buka toko kelontong dengan modal kecil dan mengelola toko kelontong, antara lain:

Cari Lokasi Strategis

Poin yang pertama ini menjadi yang paling penting dalam buka usaha kelontong modal kecil. mengapa demikian? Karena dengan mencari lokasi strategis, mudah dicari, akses mudah, dan mudah dilihat bisa mendatangkan pembeli lebih banyak dibandingkan lokasi yang terpencil. Lebih bagus lagi jika buka usahanya di wilayah hunian atau tempat tinggal target pasar. Misalnya seperti buka warung makan di area mes kerja dan perkantoran.

Memang, penentuan usaha yang baik itu harus mengikuti target pasar. Untuk membuka toko kelontong sendiri sebaiknya bukalah di wilayah pemukiman padat penduduk sehingga calon pembeli yang didominasi ibu-ibu lebih mudah untuk menjangkau toko dengan mudah.

Lebih baik lagi jika membuka usaha ini di depan rumah sendiri. Selain bisa menghemat biaya karena tidak perlu menyewa tempat, Anda juga sudah mendapatkan kepercayaan para tetangga sehingga mereka akan otomatis belanja di sana. Untuk mendapatkan kepercayaan sendiri Anda cukup melayani dengan sangat baik dan jujur!

Usaha kelontong modal kecil
Usaha kelontong modal kecil

Sesuaikan dengan Modal

Setelah selesai dengan urusan lokasi strategis, hal yang perlu dilakukan dalam membuka usaha kelontong modal kecil selanjutnya adalah menentukan barang apa saja yang akan dijual dan mempersiapkan perlengkapan toko kelontong. Biasanya barang yang dijual di toko kelontong itu sangatlah bermacam. Sehingga sebagai pemilik haruslah menentukan terlebih dahulu apa yang wajib tersedia di toko dalam membuka toko kelontong misalnya seperti sembako, sayuran, jajanan, kopi, sabun, mie instan, shampoo, sabun cuci, rokok, obat-obatan, dan masih banyak lagi.

Untuk yang baru ingin memulai usaha disarankan untuk tidak membeli atau kulakan banyak barang melainkan cicil terlebih dahulu. Hal ini dilakukan untuk menyesuaikan modal yang ada. Jika modalnya terbatas maka fokuslah dengan mencari untung terlebih dahulu kemudian investasikan uang tersebut untuk membeli kelengkapan barang lainnya.

Tidak hanya harus fokus dengan kelengkapan barang tetapi Anda juga harus memikirkan peralatan toko misalnya seperti meja, kursi, etalase, rak, dan lain sebagainya. Setidaknya untuk memulai usaha ini Anda membutuhkan modal kurang lebih sekitar Rp 1,5 juta sampai Rp 2 juta untuk melengkapi barang, dan sekitar Rp 500.000 untuk biaya tidak terduga.

Survei Kebutuhan Pembeli

Jika sudah menentukan kira-kira akan habis berapa banyak modal dan memikirkan barang apa yang akan dijual dalam jualan warung kelontong, maka untuk kejelasannya Anda bisa tanya langsung ke masyarakat sekitar. Caranya adalah Anda bisa membaur dan bergabung langsung dengan warga sekitar. Kemudian tampunglah keluh kesah mereka mengenai barang yang dibutuhkan sehari-hari.

Dengan melakukan hal tersebut Anda bisa memikirkan kembali nih mengenai modal. Bisa juga dengan memaksimalkan modal apabila ada pesaing yang berjualan dekat dengan wilayah Anda.

Cari Tempat Kulakan yang Tepat

Jika semuanya sudah selesai direncanakan dan diatur maka carilah tempat kulakan yang tepat dalam mengelola toko kelontong. Bagaimana cara mencarinya? Carilah tempat yang menjual banyak barang dengan harga terjangkau serta lokasinya yang mudah dijangkau. Hal ini pastinya akan memudahkan Anda dalam membuka usaha kelontong modal kecil. Biasanya tempat ini menjual barang grosir yang mana harganya pun akan lebih murah dibandingkan barang satuan. Apalagi jika sudah langganan mungkin akan sering dapat diskon nih!

Usaha kelontong modal kecil
Usaha kelontong modal kecil

Siapkanlah Lokasi Penyimpanan Barang

Walaupun buka warung kelontong rumahan modal kecil, tetapi setiap pengusaha harus tetaplah memikirkan langkah-langkah ke depannya untuk bisa memperoleh keuntungan lebih besar. Misalnya seperti apabila bahan pokok akan naik dalam beberapa bulan ke depan maka Anda harus bisa membeli sedikit lebih banyak persediaan barang dagangan.

Tentunya dengan jumlah yang sewajarnya saja sebab jika barang tersebut tidak jadi naik maka bukan keuntungan yang akan didapat tetapi kerugian karena barang-barang yang ditimbun menjadi rusak. Jadi stok barang sewajarnya saja, simpanlah di gudang atau tempat penyimpanannya bersih dan terawat agar kualitas barang tetap bagus dan bisa disimpan lebih lama.

Berikan Pelayanan Terbaik

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya bahwa jika buka usaha kelontong modal kecil di depan rumah maka pelanggannya biasanya berasal dari tetangga sendiri. Walaupun itu tetangga sendiri, Anda sebagai pemilik usaha haruslah tetap profesional dan memberikan pelayanan terbaik serta jujur agar bisa mendapatkan kepercayaan mereka sehingga memutuskan untuk menjadi pelanggan tetap.

Seperti pepatah yang mengatakan bahwa pembeli adalah raja. Oleh karena itu perlakukanlah semua orang yang datang atau pembeli sebagai raja. Hal ini pastinya akan memberikan nilai lebih kepada pembeli sehingga mereka senang berbelanja di tempat Anda. Mereka berfikir jika membeli ditempat Anda tidak hanya dilayani sebagaimana belanja di toko tetapi juga merasa dihormati.

Usaha kelontong modal kecil
Usaha kelontong modal kecil

Atur Toko Sedemikian Rupa

Walaupun buka usaha kelontong modal kecil di depan rumah bukan berarti Anda tidak bisa mendekorasi toko dengan sedemikian rupa agar terlihat lebih menarik. Walaupun hanya penataan barang dagangan tetapi hal itu merupakan salah satu kunci penting dalam melayani pelanggan dan juga menjadi salah satu faktor pembeli datang ke toko Anda.

Ada beberapa pembeli yang biasanya memilih toko langganan mereka dengan bersih atau tidaknya toko tersebut. Sebaliknya adapun orang yang tidak mempedulikan hal itu karena mereka hanya berpikir harus mendapatkan barang apa yang mereka inginkan.

Namun jauh lebih baik lagi jika toko Anda itu bersih, tidak berantakan, dan terawat. Oleh karena itu perlu adanya usaha dan sedikit kerja keras dalam mendekorasi atau menata toko dengan sedemikian rupa.

Adapun beberapa hal yang bisa dilakukan lagi seperti memisahkan barang dagangan berdasarkan jenisnya. Aturlah barang-barang dagangan tersebut dengan rapi dan tertata. Mulai dari bagian mie instan, bagian beras, tepung-tepungan, rak khusus rokok, tempat khusus cemilan atau makanan ringan, tempat khusus sabun, dan lain sebagainya.

Anda pun juga bisa mendekorasi toko dengan memberikan aksen atau ornamen berupa cat untuk menarik perhatian. Selalu bersihkan pula toko misalnya seperti lantai, rak, meja, etalase, kaca, hingga barang dagangan sekalipun agar terlihat semakin bersih.

Usaha kelontong modal kecil
Usaha kelontong modal kecil

Penutup

Itulah informasi mengenai tips buka usaha kelontong modal kecil yang kami sampaikan untuk Anda. Semoga bisa membantu dan berguna untuk kita semua. Terima kasih sudah membaca artikel ini dari awal hingga akhir dan sampai jumpa lagi di artikel informatif lainnya.

Rekomendasi Untuk Anda × +
Loading...