Bagaimana agar Tetap Termotivasi untuk Bekerja Keras? - INFO LOWONGAN KERJA

Bagaimana agar Tetap Termotivasi untuk Bekerja Keras?

 


Tidak semua orang memiliki motivasi yang tinggi untuk bekerja keras. Alasannya bisa karena hidup yang sudah berkecukupan, sudah merasa bahagia dengan apa yang dimiliki, hanya ingin bersenang-senang, dan masih banyak lainnya. Tidak terlalu masalah jika orang yang tidak bekerja keras sudah memiliki banyak harta, yang menjadi masalah adalah mereka yang tidak mau bekerja keras kebanyakan adalah orang yang ekonominya kurang.

Mungkin banyak yang berpikir bahwa kekurangan dalam hal ekonomi mampu menjadi motivasi ampuh untuk bekerja keras. Namun kenyataannya tidak demikian. Banyak orang miskin yang malas bekerja dan berkata bahwa mereka sebenarnya ingin juga bekerja keras lalu menjadi sukses. Akan tetapi sangat sulit mewujudkannya, seolah-olah tidak ada motivasi sama sekali.

Sebenarnya kenapa hal tersebut bisa terjadi? Banyak hal yang bisa dijadikan motivasi untuk bekerja keras, tapi kenapa tetap tidak bisa membangkitkan semangat dan gairah bekerja dalam diri? Jawabannya ada di dalam diri masing-masing. Baca beberapa cara agar tetap termotivasi di bawah ini untuk mendapatkan jawaban yang tepat, sesuai dengan kondisi anda.

1. Mengelola stress

Banyak orang yang menjadi malas dan tidak ada motivasi sama sekali karena terlalu stress akan semua masalah yang dihadapi. Jadi agar tetap termotivasi untuk bekerja keras anda harus mengelola stress dengan baik. Stress ini biasanya juga berpengaruh pada kesehatan fisik dan psikis.

Memang bagaimana cara mengelola stress? Caranya yaitu dengan selalu bersyukur akan semua yang didapat dan dimiliki. Semua orang bisa merasakan bahagia jika selalu bersyukur. Apabila anda tidak percaya, anda bisa mencoba dan membuktikannya sendiri.

Misalnya saat makan hanya dengan lauk tempe, anda harus bersyukur karena masih bisa makan karena banyak orang yang tidak bisa makan. Anda juga harus berpikiran positif, berpikir bahwa makan dengan tempe tetap membuat anda sehat, terhindar dari penyakit yang diakibatkan oleh makanan-makanan berlemak, berminyak, dan makanan enak tapi tidak sehat lainnya.

Intinya selalu bersyukur dan berpikiran positif itu dapat mengurangi stress anda. Orang yang benar-benar bisa 100 persen bersyukur dan berpikiran positif dijamin akan selalu bahagia, tidak mudah mengeluh, dan tentunya terhindar dari stress.

2. Menerima dan mencintai diri

Saat ini banyak orang yang merasa frustasi, depresi. Hal tersebut tentu berpengaruh pada hilangnya motivasi untuk bekerja keras. Apabila anda merasakannya, coba liat dalam diri anda apakah anda merasa kecewa dengan diri anda? Jika iya, cobalah untuk menerimanya dan mencintai diri.

Orang yang depresi dan ingin bunuh diri itu tidak mempan jika diberi kata-kata motivasi. Anda boleh percaya ataupun tidak, yang pasti kebanyakan memang seperti itu. Motivasi yang berhubungan dengan orang tua ataupun orang yang dicinta tidak akan mempan karena masalahnya memang pada diri mereka. Mereka tidak mau menerima dan mencintai diri mereka sendiri.

Bagi anda yang juga merasakan hal satu ini, cobalah untuk menerima dan mencintai diri anda, baik kelebihan maupun kekurangannya. Jangan membandingkan dengan orang lain karena setiap orang itu berbeda. Tidak ada orang yang sama dengan anda dunia ini karena itulah anda spesial, tidak ada duanya.

3. Sering berinteraksi dengan banyak orang

Dua poin sebelumnya berkaitan dengan hal di dalam diri anda. Jika kedua hal di atas sudah berhasil diterapkan dan diperbaiki, anda boleh lanjut ke pembangkit motivasi yang berhubungan dengan lingkungan sekitar seperti berinteraksi dengan banyak orang dan sering beraktivitas.

Mengapa perlu sering beraktivitas dan berinteraksi? Karena kadang motivasi untuk bekerja keras itu timbul saat ada kejadian tertentu yang langsung mengena ke hati maupun pikiran anda. Kejadian yang dimaksud ini berbeda setiap orang. Ada yang tiba-tiba tersentak dan langsung bekerja keras setelah dicaci orang tua, ada yang semangat kerja setelah melihat banyak orang menderita, dan masih banyak lainnya.

Intinya setiap orang akan menemukan kejadian tertentu yang membuat mereka tiba-tiba menjadi semangat dan termotivasi untuk bekerja keras. Jadi seringlah bertemu dengan keluarga atau teman, sering berdiskusi, dan melakukan kegiatan lainnya agar segera muncul kejadian yang mampu menyadarkan anda.

4. Disiplin

Apa hubungan disiplin dengan cara agar tetap termotivasi untuk bekerja keras? Dilihat katanya mungkin motivasi yang mempengaruhi disiplin diri seseorang. Namun sebenarnya tidak karena disiplin itu tidak bisa tiba-tiba, harus dibentuk dan dibiasakan. Orang yang selalu disiplin biasanya akan bekerja dengan rajin tanpa perlu motivasi khusus.

Sebagian orang pun menganggap bahwa motivasi itu tidak ada gunanya. Motivasi hanyalah pembangkit semangat sesaat. Agar bisa terus bekerja keras maka seseorang harus disiplin. Jika sudah disiplin maka halangan seperti malas, stress, lelah, sudah tidak menjadi kendala. Lantas bagaimana cara untuk lebih disiplin?

Anda bisa disiplin dengan membiasakan melakukan hal kecil yang rutin setiap harinya. Apabila sudah terbiasa, hal tersebut akan merambah ke hal lainnya dan nantinya anda akan tetap melakukan suatu hal atau tetap bekerja keras meskipun anda tidak suka.

5. Memiliki tujuan yang jelas

Tujuan yang tidak jelas seperti ‘ingin sukses’ tidak akan membuat seseorang termotivasi karena hal tersebut masih samar, belum jelas. Maka dari itu usahakan memiliki tujuan yang jelas. Apabila bingung menentukan tujuan, anda bisa menggunakan teknik SMART (Specific, Measurable, Achievable, Realistic, Time-Bound) atau dalam bahasa Indonesia adalah tujuan harus spesifik, dapat diukur, dapat diraih, realistis, dan ada batasan waktunya.

6. Berteman atau berkumpul dengan para pekerja keras

Lingkungan itu sangat mempengaruhi kehidupan anda. Pastikan anda berteman dan berkumpul dengan orang yang rajin dan pekerja keras. Dengan begitu saat mereka sedang kerja keras atau menceritakan kerja keras mereka, akan timbul keinginan dalam hati anda untuk melakukan hal yang sama.

Berbeda jika anda bergaul dengan orang malas, anda pasti akan ikutan malas. Jika ada yang lebih malas anda pasti sudah merasa hebat dan tidak mau bekerja lebih keras. Karena itulah anda harus pintar memilih pergaulan. Boleh berteman dengan siapa saja, asal pergaulan dibatasi dengan mereka yang baik dan mau bekerja keras.

7. Menjaga kesehatan fisik

Kesehatan fisik ternyata mempengaruhi motivasi bekerja. Motivasi biasanya timbul saat badan sedang bugar dan sehat. Karena itulah usahakan mengkonsumsi makanan yang bergizi secara teratur dan jangan sering begadang, harus cukup tidur. Kalau bisa, luangkan juga waktu untuk olahraga.

8. Rajin beribadah

Rajinlah beribadah apapun agamamu. Tuhan yang membolak balik kan hati anda, yang tentunya berpengaruh pada motivasi untuk bekerja keras. Jika anda sering beribadah pada Tuhan, hati anda mungkin akan lebih dekat kepada-Nya sehingga akan muncul motivasi untuk kerja keras. Jangan lupa juga untuk berdoa karena doa itu sangat mempengaruhi hasil dari hal yang sedang anda perjuangkan.

9. Jangan membuang-buang waktu

Maksudnya adalah anda harus memanfaatkan waktu sebaik mungkin dan jangan melakukan hal yang sering membuat terlena. Hal terlena yang dimaksud seperti berlama-lama bermain game padahal ada tugas yang sedang menunggu untuk diselesaikan. Apabila anda tidak bergegas mengakhiri hal yang membuat terlena, anda akhirnya akan terjebak di hal tersebut dan sulit untuk berhenti sehingga waktu pun terbuang sia-sia.

10. Meminta dukungan orang terdekat

Dukungan bisa berupa apa saja yang pasti mampu menaikkan semangat anda dan memotivasi anda untuk terus bekerja keras. Contohnya yaitu semisal anda berencana untuk menikah dan sedang berusaha mengumpulkan modal, maka yang harus anda lakukan adalah memberitahu kekasih anda. Dengan begitu kekasih anda pun akan menjadi lebih aktif memberi motivasi dan kata-kata penyemangat pada anda.

Demikian tadi sedikit ulasan tentang bagaimana agar tetap termotivasi untuk bekerja keras. Ingat, setiap orang itu memiliki cara yang berbeda, jadi dari beberapa cara dia atas pilih cara yang paling tepat untuk memotivasi diri anda.

Rekomendasi Untuk Anda × +
Loading...